Bhabinkamtibmas Polsek Haurgeulis Laksanakan Pengamanan Hiburan Hajatan Warga

    Bhabinkamtibmas Polsek Haurgeulis Laksanakan Pengamanan Hiburan Hajatan Warga
    Bhabinkamtibmas Polsek Haurgeulis Laksanakan Pengamanan Hiburan Hajatan Warga

    Indramayu, - Bhabinkamtibmas Desa Haurkolot Polsek Haurgeulis jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat yakni hiburan singa depok di hajatan warga Desa Haurkolot, Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu.

    “Kegiatan pengamanan yang dilakukan Bhabinkamtibmas itu untuk memastikan bahwa acara tersebut berjalan dengan aman dan tertib, ” tutur Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Haurgeulis, AKP H. Cartono, Sabtu (5/8/2023).

    Dalam upaya untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara, Bhabinkamtibmas berkonsultasi dengan panitia hajatan dan menyusun rencana pengamanan yang matang.

    Pada hari pelaksanaan acara, Bhabinkamtibmas ditempatkan di sejumlah titik strategis. Mereka bertugas untuk menjaga ketertiban, mengatur lalu lintas, serta memastikan tidak ada gangguan keamanan yang terjadi selama acara berlangsung, kata Kapolsek.

    Selama kegiatan tersebut, lanjut Kapolsek, Bhabinkamtibmas juga berinteraksi langsung dengan warga. 

    “Mereka memberikan himbauan tentang pentingnya menjaga ketertiban, menjauhi perilaku yang melanggar hukum, dan mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya keamanan dalam berbagai situasi, ” ungkapnya.

    polres indramayu
    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Guna Menciptakan Keamanan dan Kenyamanan...

    Artikel Berikutnya

    Pelihara Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL

    Ikuti Kami